Gizi untuk Prestasi: Mahasiswa Membangun Desa Kelompok 255 Universitas Brawijaya 2023 Gelar Kegiatan Edukasi dan Aksi Sehat di SDN 2 Pujon Kidul.

  • Jul 30, 2023
  • Naadiyah Khuzaimah
  • Masyarakat, Edukasi

Pujon Kidul, Selasa, 18 Juli 2023 –

Mahasiswa Membangun Desa Universitas Brawijaya kelompok 255 2023 SDN 2 Pujon Kidul menggelar kegiatan bertema "Gizi untuk Prestasi" dengan sukses pada hari Selasa, 18 Juli 2023. Kegiatan ini dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya pola makan sehat dan gaya hidup teratur bagi siswa-siswi SDN 2 Pujon Kidul yang menjadi salah satu wadah pengurangan gizi buruk di Pujon Kidul maupun di Indonesia.

Acara yang diadakan di Sekolah Dasar Negeri 2 Pujon Kidul ini menghadirkan empat rangkaian acara yang dimulai pada pukul 7 pagi. Rangkaian acara pertama diawali dengan pembukaan dan sambutan oleh ketua pelaksana Naadiyah Khuzaimah dari Fakultas Pertanian, serta perwakilan pihak sekolah yang dibantu oleh 13 panitia lainnya.

Salah satu momen penting dalam pembukaan adalah penyerahan bibit, poster, dan beberapa kebutuhan kantin sehat kepada pihak sekolah. Hal ini bertujuan untuk mendorong terciptanya lingkungan sekolah yang lebih sehat dan mendukung pola makan yang baik bagi para siswa.

Setelah pembukaan, seluruh siswa-siswi SDN 2 Pujon Kidul berpartisipasi dalam sesi senam bersama dengan riang gembira. Senam ini diadakan sebagai langkah awal pembiasaan hidup sehat dengan rajin berolahraga.

Rangkaian acara berikutnya berfokus pada edukasi dan aksi sehat. Siswa-siswi kelas 3 terlibat dalam kegiatan kebun sekolah yang dibagi menjadi enam kelompok dengan dua koordinator di setiap kelompok. Pada kegiatan ini, Muhammad Rafi Sulaiman dari Fakultas Pertanian sebagai koordinator membimbing siswa-siswi cara berkebun di lahan yang tersedia. Adapun tanaman yang disediakan yaitu sawi, selada, brokoli, seledri, dan kubis yang memanfaatkan media polybag.Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman tentang bertani dan menghargai alam sejak dini, serta meningkatkan kesadaran tentang pentingnya konsumsi sayuran segar bagi kesehatan.

Sosialisasi tentang cara mencuci tangan yang benar dan mengenai pentingnya kantin sehat juga menjadi bagian penting dalam kegiatan ini. Brahmanto Suwandha Jati dari Fakultas Pertanian, sebagai koordinator kegiatan kantin sehat memberikan informasi mengenai langkah-langkah menjaga kebersihan diri, seperti mencuci tangan yang baik, serta sosialisasi kebersihan dan kelayakan makanan pada kantin sekolah.

Kegiatan Gizi untuk prestasi juga terdapat penyampaian materi oleh Naadiyah Khuzaimah dari Fakultas Pertanian mengenai makanan sehat dan sarapan sehat, yang disambung dengan kegiatan sarapan bersama. Sarapan kali ini mengusung menu 4 sehat 5 sempurna yang mengandung gizi seimbang untuk mendukung aktivitas belajar dan prestasi siswa-siswi.

Tidak hanya itu, para siswa-siswi juga mendapatkan susu dan kacang hijau sebagai tambahan gizi yang baik untuk pertumbuhan mereka. Pada sesi materi juga diadakan games jajanan sehat dengan hadiah menarik bagi siswa-siswi yang dapat menjawab kuis dengan benar.

Kegiatan hari itu ditutup dengan penempelan poster "Gizi untuk Prestasi" di ruang kelas, lorong sekolah, dan kantin. Diharapkan pesan tentang pentingnya gizi dan pola makan sehat dapat terus ditanamkan dalam kehidupan sehari-hari siswa-siswi SDN 2 Pujon Kidul.

Kegembiraan dan semangat dalam kegiatan "Gizi untuk Prestasi" ini tidak hanya meningkatkan kesadaran akan pentingnya gizi untuk meraih prestasi, tetapi juga memberikan pengalaman berharga bagi para siswa-siswi dalam menjalani gaya hidup sehat yang akan berdampak positif bagi masa depan mereka dan pengurangan jumlah masyarakat terdampak gizi buruk di Indonesia.