Gotong Royong di RT08

  • Zoe KLim
  • Masyarakat

Gotong royong merupakan suatu kebiasaan masyarakat desa, bahkan di tengah perkembangan wisata yang membuat sebagian besar warga Pujonkidul menjadi sibuk, mereka tidak lupa menjaga kultur ini tetap terjaga. Pada hari ini, Senin 19 desember 2022, salah satu masyarakat desa Pujonkidul melakukan pembangunan rumah dalam tahap yang sangat menguras tenaga, yaitu dalam tahap proses pembuatan dak beton. Proses ini tentunya akan memerlukan banyak biaya, dan waktu jika tidak dilakukan bersama-sama. Meski dalam kondisi sibuk dalam situasi Desa Wisata, warga Pujonkidul tetap menjaga kultur tersebut, dan mempercepat pembangunan rumah warga dalam proses dak beton.

(gotong royong warga Pujonkidul menyelesaikan cor dak beton telah selesai tidak sampai waktu dhuhur)